Event Handling
(Contoh Event Handling dalam Java)
Event adalah peristiwa yang disebabkan oleh user melakukan aksi terhadap komponen-komponen GUI. Setiap komponen harus diberi identitas dan ditambahkan event listener berupa kelas yang diimplementasikan dari kelas standard untuk menangkap/mengenal event, tujuannya agar komponen mampu memanggil suatu event.
Selanjutnya kelas listener tersebut perlu diisi event handler berupa method yang melakukan reaksi bila ada user yang melakukan aksi terhadap suatu komponen.
Ada 3 cara untuk memasang event pada komponen :
- Event dihandle langsung oleh kelas itu sendiri
- Event dihandle kelas lain (boleh oleh InnerClass dengan nama CaptionListener)
- Caption bersifat variabel yang berisi caption milik komponen
- Event dihandle Anonymous Class
Event listener dan event handler terdapat di dalam package java.awt.event, dan berbentuk interface.
Kelas Event Standard
- ActionEvent
- TextEvent
- ItemEvent
- ListSelectionEvent
- AdjustmentEvent
- WindowEvent
- ContainerEvent
- ComponentEvent
- FocusEvent
- KeyEvent
- MouseEvent
Untuk lebih jelasnya, kalian bisa download file PPT nya di sini
Selamat belajar :)